Formulasi dan Evaluasi Lotion Kombinasi Ekstrak Etanol 96% Bangle dengan Bengkuang

  • Dewi Mulyani Program Studi S1 Farmasi, STIKes Serulingmas Cilacap
  • Muhamad Fauzi Ramadhan Program Studi S1 Farmasi, STIKes Serulingmas Cilacap
  • Wahyunita Yulia Sari Program Studi S1 Farmasi, STIKes Serulingmas Cilacap
Keywords: bangle, bengkuang, lotion, uji sifat fisik, uji hedonik

Abstract

Bangle dan bengkuang termasuk tanaman yang memiliki aktivitas antioksidan karena kandungan flavonoida berupa flavonol dan flavon yang terdapat di kedua tanaman tersebut. Kombinasi bangle dengan bengkuang dalam sediaan lotion belum banyak dilakukan. Tujuan dari penelitian ini untuk membuat sediaan lotion kombinasi ekstrak etanol 96% bangle dan bengkuang dengan perbandingan FI (1,5% bangle : 3,5% bengkuang), FII (2,5% bangle : 2,5% bengkuang), FIII (3,5% bangle : 1,5% bengkuang) dengan penambahan pewangi dan tanpa pewangi, menguji sifat fisik sediaan lotion serta melakukan uji hedonik terkait kepuasan dan kenyamanan responden terhadap sediaan lotion. Sediaan lotion kombinasi ekstrak etanol 96% bangle dan bengkuang dibuat dengan perbandingan FI (1,5% bangle : 3,5% bengkuang), FII (2,5% bangle : 2,5% bengkuang), FIII (3,5% bangle : 1,5% bengkuang), dan diuji sifat fisik serta uji hedonik dengan penambahan pewangi dan tanpa pewangi. Hasil penelitian menujukkan sediaan lotion berwarna kuning langsat, beraroma khas bangle pada sediaan lotin tanpa pewangi dan beraroma mawar pada sediaan lotion dengan pewangi, serta memiliki tekstur kental. p H seluruh formula sediaan lotion memenuhi persyaratan keamanan pH (4,5-8,0). Daya sebar seluruh formula sediaan lotion memenuhi persyaratan (5 -7 cm). Daya lekat seluruh formula sediaan lotion tidak memenuhi persyaratan kurang dari 4 detik. Hasil uji stabilitas lotion seluruh formula menunjukkan terjadinya peristiwa creaming pada minggu ke 3 dan 4. Uji hedonik FI, FII, FIII lotion dengan tambahan pewangi paling banyak disukai oleh responden Pria dan Wanita dari segi warna, aroma, dan tekstur.

 

References

Anas, Y., Imron, A., & Ningtyas, I. 2016. Ekstrak Daun Kelor (Moringa oleifera Lam.) Sebagai Peluruh Kalsium Batu Ginjal Secara In Vitro. In Jurnal Ilmu Farmasi dan Farmasi Klinik. 1(2) : Halaman 9.
Dirjen, P. O. M. 1979. Farmakope Indonesia Edisi III. In Depkes RI. Halaman 19.
Dominica, D., & Handayani, D. 2019. Formulasi dan Evaluasi Sediaan Lotion dari Ekstrak Daun Lengkeng (Dimocarpus longan) sebagai Antioksidan. Jurnal Farmasi dan Ilmu Kefarmasian Indonesia. 6(1) : Halaman 1-7.
Jufri, M., Anwar, E., & Utami, P. M. 2006. Uji Stabilitas Sediaan Mikroemulsi Menggunakan Hidrolisat Pati (De 35–40) Sebagai Stabilizer. Majalah Ilmu Kefarmasian.
Kurnianto, E., Sugihartini, N., & Nurani, L. H. 2017. Hubungan antara Konsentrasi Minyak Atsiri Kayu Manis (Cinnamomum burmannii Nees Ex Bl.) dalam Lotion dengan Sifat Fisik dan Tingkat Kesukaan Konsumen. BALABA: Jurnal Litbang Pengendalian Penyakit Bersumber Binatang Banjarnegara. 13(1) : Halaman 21-28.
Luktianingsih, Endang dan Ulrike Holzgrabe. 2014. Bengkoang (Pachyrhizus erosus) as Antioxidant and Tyrisunase Inhibiting Agents. Indonesian J. Pharm. 25(2): Halaman 68-75.
Marliani L, Winasih R, Anju S. 2014. Aktivitas Antioksidan dan Total Fenolik Isi Keluarga (Zingiber cassumunar Roxb.) Rhizome Aktivitas Antioksidan dan Kandungan Fenol Total Rimpang Bangle (Zingiber cassumunar Roxb.). Jurnal of Indonesia Medika. 7(2) : Halaman 22-27.
Megantara, I. N. A. P., Megayanti, K., Wirayanti, R., Esa, I. B. D., Wijayanti, N. P. A. D., & Yustiantara, P. 2017. Formulasi Lotion Ekstrak Buah Raspberry(Rubus rosifolius) Dengan Variasi Konsentrasi Trietanolamin Sebagai Emulgator Serta Uji Hedonik Terhadap Lotion. Jurnal Farmasi Udayana. 6(1) : Halaman 1-5.
Murrukmihadi M, Rizki A, Tri Utami H. 2012. Pengaruh Penambahan Carbomer 934 dan Setil Alkohol sebagai Emulgator dalam Sediaan Krim Ekstrak Etanolik Bunga Kembang Sepatu (Hibiscus rosa-Sinenis L.) terhadap Sifat Fisik dan Aktivitas Antibakteri Pada Staphylococcus aureus. Majalah Farmaseutik. 8(2) : Halaman 152-157.
Nahak RJ, Siti K, Masnur T. 2014. Aspek Mikrobiologis Susu Sapi dengan Penambahan Sari Rimpang Bangle (Zingiber cassumunar Roxb.). Jurnal Protobionat. 3(3): Halaman 69-74.
Noer HBM dan Sundari. 2016. Formulasi Hand and Body Lotion Ekstrak Kulit Buah Naga Putih (Hylocereus undatus).Jurnal Kesehatan. XI(1) : Halaman 101-113.
Pratama, G., Novshally, A., Apriandi, A., & Suhandana, M. 2020. Evaluasi Body Lotion dari Rumput Laut (Kappaphycus Alvarezii) dan Bengkoang (Pachyrhizus erosus ). Jurnal Perikanan Dan Kelautan. 10(1) : Halaman 55-65.
Pujiastuti, A., & Kristiani, M. 2019. Formulasi dan Uji Stabilitas Mekanik Hand and Body Lotion Sari Buah Tomat (Licopersicon esculentum Mill.) sebagai Antioksidan. Jurnal Farmasi Indonesia. 16(1) : Halaman 42-55.
Rahman, A, G., Astuti, I, Y., & Dhiani, B, A. 2013. Formulasi Lotion Ekstrak Rimpang Bangle (Zingiber purpureum Roxb) Dengan Variasi Konsentrasi Trietanolamin Sebagai Emulgator Dan Uji Iritasinya. Journal of Chemical Information and Modeling. 10(1) : Halaman 41-54.
Rissanti, I., Fachriyah, E., & Kusrini, D. 2014. Isolasi dan Identifikasi Senyawa Aktif dari Ekstrak Aseton Rimpang Bangle (Zingiber cassumunar Roxb.) sebagai Antioksidan. Jurnal Kimia Sains Dan Aplikasi. 17(3) : Halaman 75-79.
Rowe, R. C., Sheskey, P. J., Fenton, M. E., & et al. 2003. Handbook of Pharmaceutical Excipients: Pharmaceutical Excipients. In American Pharmacists Association. Halaman 155, 284, 697, 755.
Santoso, S. 2019. Mahir Statistik Parametrik. In PT Elex Media Komputindo.
Sinaga, A. A., Luliana, S., & Fahrurroji, A. 2014. Uji Efektivitas Antioksidan Losio Ekstrak Metanol Buah Naga Merah (Hylocereus polyrhizus Britton dan Rose). Jurnal Mahasiswa Farmasi Fakultas Kedokteran Universitas Tanjungpura.
Syamsuni, H. 2007. Ilmu Resep. In buku kedokteran EGC. Halaman 108.
Utami, W., Mardawati, E., & Putri, S. H. 2019. Pengujian aktivitas antioksidan kulit buah naga merah (Hylocereus polyrhizus) sebagai masker gel peel off. Jurnal Industri Pertanian.
Voigt. R. 1994. Buku Pelajaran Teknologi Farmasi Edisi V. Penerjemah : Soendari Noerono. Yogyakarta : Gajah Mada University Press. Halaman 437.
Warnida, H. 2015. Formulasi Gel Pati Bengkuang (Pachyrhizus erosus (L.) Urb.) Dengan Gelling Agent Metilselulosa. Jurnal Ilmiah Manuntung. 1(2) : Halaman 121-126.
Zulkarnain, A. K., Ernawati, N., & Sukardani, N. I. 2013. Aktivitas Amilum Bengkuang (Pachyrrizus erosus (L.) Urban) Sebagai Tabir Surya Pada Mencit dan Pengaruh Kenaikan Kadarnya Terhadap Viskositas Sediaan. Traditional Medicine Journal. 18(1) : Halaman 1-8.
Published
2021-11-28
How to Cite
Mulyani, D., Ramadhan, M., & Sari, W. (2021). Formulasi dan Evaluasi Lotion Kombinasi Ekstrak Etanol 96% Bangle dengan Bengkuang. Jurnal Farmasetis, 10(2), 135-144. https://doi.org/https://doi.org/10.32583/farmasetis.v10i2.1701
Section
Articles