Perbandingan Kadar Profil Lipid dan Tekanan Darah pada Akseptor KB: A Scoping Review

  • Puja Maya Sari Fakultas Ilmu Kesehatan, Universitas Aisyiyah Yogyakarta
  • Sri Ratnaningsih Fakultas Ilmu Kesehatan, Universitas Aisyiyah Yogyakarta
Keywords: akseptor KB, kontrasepsi hormonal, profil lipid, tekanan darah

Abstract

Indonesia menduduki peringkat ke-4 di dunia dengan jumlah penduduk terbanyak. Beberapa program intervensi pemerintah dalam mengatasi masalah laju pertumbuhan penduduk telah di lakukan, antara lain melalui program kesehatan ibu dan anak dan keluarga berencana. Keluarga Berencana adalah suatu upaya untuk mengatur jumlah dan jarak antar kehamilan dengan bantuan alat kontrasepsi. Tujuan scoping review ini untuk mereview perbandingan kadar profil lipid dan tekanan darah pada akseptor KB hormonal. Metode yang dilakukan dengan mengkaji 9 artikel menggunakan metode scopping review. Artikel diperoleh dari tiga database yaitu PubMed, ScienceDirect dan Google Scholar. Seleksi arikel berdasarkan Prisma Flowcharts dan Critical Appraisal dengan Joana  Brigs  Institute (JBI). Metode yang ditampilkan merupakan artikel yang membahas tentang perbandingan kadar profil lipid dan tekanan darah pada akseptor KB hormonal yaitu kontrasepsi pil dan suntik. Berdasarkan artikel dari tahun 2010-2019 didapatkan  tema yaitu efek kontrasepsi hormonal dengan sub tema profil lipid dan tekanan darah pada akseptor kontrasepsi pil dan suntik. Ada 7 artikel yang membahas tentang kadar kolesterol dan trigliserida menyatakan bahwa ada peningkatan kadar kolesterol dan kadar trigliserida terhadap pengguanaan kontrasepsi pil kombinasi dan suntik Depo Medroxyprogesterone Asetate. Sedangkan untuk peningkatan tekanan darah ada 3 artikel menyimpulkan kontrasepsi hormonal mempengaruhi tekanan darah dan ada 2 artikel yang mengatakan bahwa kontrasepsi hormonal tidak mempengaruhi tekanan darah.